Jumat, 27 September 2013

Uang Mahar Rp. 217.000, KEDIRI - JAWA TIMUR

Disain Uang Mahar Afif dan Sari, KEDIRI - JAWA TIMUR

Assalamu'alaikum warohmah,

Hai bloggers pecinta senimahar ... jumpa lagi, wah maaf ya upload kita sedikit terlambat nih, karena dibulan agustus sampai september senimahar banyak pesanan mahar dan peningset yang harus diselesaikan, nah Alhamdulillah ... semuanya telah kami selesaikan sesuai jadwal yang diharapkan. 

Yang pesan mahar mulai dari SUMATRA sampai PAPUA ... Alhamdulillah senimahar makin banyak penggemarnya. Ini membuktikan bahwa disain kami mempunyai ciri khas dan kelas tersendiri dibanding karya mahar yang lain ... dengan dukungan dari Bloggers semuanya semoga kami bisa tetap eksis dan berkembang dimasa - masa yang akan datang ... semoga barokah lil alamin ... amin Yaa Alloh.

Baiklah, disain diatas dan dibawah berikut ini adalah pesanan terdahulu sebenarnya. Kami belum sempat menguploadnya, adalah datang dari kota KEDIRI propinsi JAWA TIMUR yang terkenal akan " TAHU KUNING "nya.

Pemesan disain Uang Mahar tersebut adalah Mas Afif dan Mbak Sari, nah ada keunikan tersendiri dalam pembuatan disain Uang Mahar ini. Mas Afif ingin disain mahar nanti kelihatan kebiruan. Maka, dengan Uang Mahar senilai Rp. 217.000,- yang artinya " Berdua Satu Tujuan " dari nilai nominal tunai Mahar Pernikahan Rp. 1.000.000,- mas Afif sepakat untuk memesan disain Uang Maharnya berupa model masjid bertype disain Exclusive.


Theme : " The Blue of Mahr "

Karena disainnya nanti diharapkan berthema " Blue of Mahr " atau disainnya menampilkan warna dominan kebiruan, maka dipilihlah uang Rp. 1.000,- sebagai disain Uang Maharnya. Jangan dianggap sebagai nilai yang murah atau rendah uang Rp. 1.000,- ini, mengapa ? kalau nggak percaya coba cari di Bank besar terdekat anda, tanyakan ada nggak pecahan Rp. 1.000,- kertas yang baru ... pasti nggak ada atau nggak punya ! ( kalau ada silahkan koment atau email ke senimahar ) karena kami sudah menanyakannya langsung ke "mbahnya Bank" yaitu Bank Indonesia kota Surabaya. Paling pecahan Rp. 1.000,- logam yang sampai saat ini masih bisa diminta apabila perlu ditukar dengan yang baru.

Dipihak lain ada kolektor yang masih bisa kita temukan untuk penukaran uang Rp. 1.000,- ini, tapi perlembarnya dihargai Rp. 2.000,- ... waowWW semakin langka juga ya. Nah, akhirnya Mas Afif bisa juga mendapatkan uang tersebut dan kemudian memberikannya kepada kami, walau harus mengirimkannya ketempat kami di SIDOARJO.

Disain Uang Mahar type EXCLUSIVE

Kurang lebih Insya Alloh seminggu kami selesaikan disain Uang Mahar disain " The Blue of Mahr " ini kami selesaikan. Mas Afif puas sekali dengan disain yang telah kami buat, karena disetiap progress pengerjaannya dari awal, pertengahan sampai tahap akhir, kami selalu update untuk mengirim progress pembuatan Uang Mahar ini lewat email.

Alhamdulillah, disain ini memberikan kepuasan Mas Afif, ternyata Uang Rp. 1.000,- kalau dirangkai sedemikian rupa bisa memberikan nilai disain seni Uang Mahar yang indah ditangan disainer senimahar. 

Sketch of Mahr Rp. 217.000,-

Terima kasih kepada Mas Afif dan Mbak Sari yang telah mempercayakan disain Uang Mahar EXCLUSIVE ini kepada senimahar, semoga disain kami bisa merekomendasikan buat saudara atau rekan yang lain. Silahkan mampir kehalaman web senimahar kalau Mas dan Mbak kangen nantinya, semoga pernikahan Mas Afif dan Mbak Sari menjadi keluarga baru yang Sakinnah mawaddah warohmah ... Amin Ya Alloh.

 


    Untuk informasi yang lain silakan call/chat di 083856907572




Next design : Uang Mahar Didi and LIESTY, KARANGANYAR - JAWA TENGAH 

 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar